Untuk komunikasi dan streaming dalam gim, Acer Nitro 17 dilengkapi dengan teknologi Acer PurifiedVoice™ 2.0 dengan 3 microphone yang menggunakan fitur AI untuk menghilangkan noise.
Kualitas suara yang ditingkatkan oleh DTS:X® Ultra, webcam Acer PurifiedView’s™ AI, dan berbagai fitur eksklusif seperti automatic framing, eye-contact, dan background blur, meningkatkan pengalaman komunikasi dan streaming.
Acer Nitro 17 juga menyediakan tombol akses cepat untuk NitroSense, dua port USB Type C dengan Thunderbolt™ 4, port HDMI 2.1, slot kartu Micro SD, serta opsi jaringan Wi-Fi 6E yang didukung oleh Killer DoubleShot™ Pro Ethernet E3100G.
Baca Juga:Raja Hacker Peretas utama ditangkap, menyebabkan kelumpuhan jaringan penipuan globalRedmi G Pro 2024, Laptop Gaming Terbaru Xiaomi Siap Menggebrak!
Acer juga mengumumkan peluncuran router Wi-Fi 7 Predator terbaru yang menawarkan kecepatan 2x lebih tinggi dari Wi-Fi 6 dan mengurangi latency untuk koneksi yang lebih stabil.
Predator Connect X7 5G CPE adalah yang pertama menggabungkan koneksi 5G dan Wi-Fi 7 Tri Band, sementara Predator Connect T7 Wi-Fi 7 Mesh Router menawarkan throughput tri-band Wi-Fi 7.
Harga
Informasi mengenai spesifikasi produk, harga, dan ketersediaan Acer Nitro 17 terbaru akan bervariasi sesuai dengan wilayah masing-masing. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi laman www.acerid.com.
(hil/hil)