Realita Kita – ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) adalah laptop yang dirancang khusus untuk pelajar tetapi juga cocok digunakan oleh mahasiswa dan pekerja profesional.
Desainnya yang ringan dan kompak membuatnya pilihan yang sangat baik untuk pengguna yang selalu bergerak.
Desain Ringan ASUS Vivobook Go 14
ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) memiliki desain yang sederhana dan elegan, dengan pilihan warna Green Grey, Mixed Black, dan Cool Silver, seperti yang diulas oleh oleh kami.
Baca Juga:Bocoran Fitur Baru One UI 6.1, Ciptakan Wallpaper Unik dengan AI di Ponsel Samsung!iPhone SE Original Kini Ditetapkan sebagai Barang Vintage
Laptop ini terasa kokoh baik dari segi penampilan maupun penggunaan, telah melewati uji ketahanan militer yang ketat, memenuhi standar MIL-STD 810H.
ASUS mengklaim bahwa ASUS Vivobook Go 14 telah menjalani 26 prosedur pengujian ketat, termasuk penilaian terhadap tekanan, suhu, kelembaban, dan ketahanan terhadap benturan.
Meskipun memiliki standar militer, ASUS Vivobook Go 14 tetap ringan dan kompak di kategori laptop 14 inci, dengan berat hanya 1,3 kilogram dan ketebalan 17,9 mm.
Dimensinya memudahkan untuk dimasukkan ke dalam tas dan dibawa ke mana-mana, menjadikannya pilihan laptop yang ideal untuk pelajar atau mereka yang sering bepergian.
Laptop ini memiliki desain clamshell, yang tidak bisa dilipat menjadi tablet. Namun, laptop ini mengompensasi dengan engsel yang bisa dibuka hingga 180 derajat, memberikan fleksibilitas kepada pengguna dalam mengatur sudut pandang layar.
Selain itu, Vivobook Go 14 menawarkan kenyamanan ekstra selama penggunaan, berkat fitur keyboard ASUS ErgoSense.
Keyboard ini dirancang untuk memaksimalkan pengalaman mengetik, mengurangi kelelahan pada jari, dan meningkatkan produktivitas.
Baca Juga:Vivo X100 dan X100 Pro Siap Debut Global, Segera Masuk IndonesiaVivo Tetap di Posisi 3 di Indonesia, Berbeda Dengan Counterpoint
Apa yang membedakan laptop ini dari yang lain di kelasnya adalah fitur backlit keyboard, memastikan pengguna dapat menghindari typo bahkan dalam kondisi pencahayaan rendah.
Laptop ini juga dilengkapi dengan dua speaker dengan kualitas suara yang baik dan dua mikrofon untuk merekam suara.
Port & Koneksi
Vivobook Go 14 (E1404F) dilengkapi dengan berbagai port yang memudahkan koneksi dengan perangkat lain. Port yang tersedia mencakup:
- 1x USB 2.0
- 1x USB-C 3.2 Gen 1
- 1x USB-A 3.2 Gen 1
- 1x HDMI
- 1x 3.5 mm audio combo jack
- 1x DC-IN
Meskipun tidak dilengkapi dengan port Ethernet (RJ45) untuk koneksi internet kabel, ASUS menyediakan dukungan Wi-Fi 6E untuk koneksi nirkabel yang lebih cepat dan Bluetooth 5.3.