Siap-siap! Desain Belakang dari iPhone 16 Dikabarkan Akan Mirip Samsung S24

Desain belakang iPhone 16
Desain belakang dari iPhone 26 di kabarkan akan mirip Samsung Galaxy S24. Foto: Twitter/X @Majin Bu
0 Komentar

Realita Kita – Ada kabar bahwa Apple tengah merencanakan untuk mengubah tampilan bagian belakang iPhone 16. Berdasarkan bocoran terbaru, desainnya akan menyerupai HP Samsung S24.

Leaker yang dikenal sebagai Majin Bu di X (sebelumnya aktif di Twitter) baru-baru ini memposting gambar kerangka kamera yang diklaim sebagai bagian dari iPhone 16.

Dalam gambar tersebut terlihat susunan kamera yang dibuat vertikal, bukan diagonal seperti pada iPhone 15.

Baca Juga:Cucu Oppenheimer Beri Peringatan tentang Ancaman AI dan Senjata NuklirEnkripsi Microsoft BitLocker Mudah Dibobol dengan Raspberry Pi, Hanya dalam Waktu 43 Detik

Menurut laporan dari MacRumors, bocoran tersebut sebenarnya merupakan bagian dari kerangka kamera utama untuk proyek kamera “I-34”.

Nantinya, kerangka ini akan digunakan pada model dasar iPhone 16 yang direncanakan untuk dirilis pada bulan September mendatang.

Dengan adanya pengaturan kamera yang vertikal, Apple kemungkinan akan memungkinkan perekaman Video Spasial pada iPhone 16 dan iPhone 16 Plus. Perubahan ini tampaknya didorong oleh tujuan untuk meningkatkan fungsionalitas, bukan terinspirasi oleh desain perangkat Samsung.

Selain perubahan pada susunan kamera, iPhone 16 juga diprediksi akan dilengkapi dengan tombol Aksi yang sebelumnya ditemukan pada iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.

Tambahan lainnya adalah tombol Capture dengan teknologi force-sensor yang akan ditempatkan di sisi kanan perangkat.

Sebelumnya telah diungkapkan bahwa iPhone 16 akan tetap mempertahankan layar berukuran 6,1 inci. Namun, kemungkinan akan menggunakan layar OLED baru dengan teknologi micro-lens array (MLA) untuk meningkatkan kecerahan dan efisiensi energi.

Apple diperkirakan akan mengadopsi chip A18 Bionic sebagai pengganti dari chip A17 Bionic yang digunakan dalam seri iPhone 15.

Baca Juga:OpenAI Dikabarkan Sedang Garap Mesin Pencari, Untuk Saingi GoogleHP Murah Terbaru 2024 dari Infinix, Xiaomi, dan Realme Bersiap Meluncur di Indonesia Minggu Depan!

Chip A18 Bionic ini diharapkan akan memberikan kinerja yang lebih cepat dan efisien, serta mendukung penggunaan fitur-fitur kecerdasan buatan yang lebih canggih.

0 Komentar