ASUS NUC 13 Rugged, Mini PC Terbaru Tangguh untuk Lingkungan Ekstrim

ASUS NUC 13 Rugged
ASUS NUC 13 Rugged
0 Komentar

REALITAKITAASUS telah melanjutkan warisan Intel dengan merilis produk terbaru mereka, yaitu ASUS NUC 13 Rugged, yang sebelumnya dikenal sebagai Intel NUC 13 Rugged.

Setelah Intel menutup divisi NUC-nya, ASUS kini secara resmi mengambil alih pengembangan dan distribusi komputer NUC.

ASUS NUC 13 Rugged merupakan mini PC kompak yang tidak menggunakan kipas, dirancang untuk tahan debu, dan cocok untuk digunakan dalam kondisi lingkungan yang ekstrim.

Baca Juga:15 Game Masak-Masakan Online dan Offline Seru untuk Android, iOS dan PC, Yang Wajib di lirik Gamers Perempuaan (Lengkap dengan Link Download)5 Cara Cek IMEI iPhone Resmi dan Yang Ilegal, Pengguna iPhone Wajib Mengetahuinya!

Kemampuan operasional mini PC ini mencakup rentang suhu dari 0 hingga 50 derajat Celsius, menjadikannya pilihan yang sesuai untuk berbagai kebutuhan di sektor industri, transportasi, dan penelitian.

Spesifikasi ASUS NUC 13 Rugged

Dapur pacu

Dapur pacu ASUS NUC 13 Rugged mengandalkan prosesor Intel Alder Lake-N, dengan variasi seperti Intel Processor N50, Atom x7211E, dan Atom x7425E. Meskipun tidak ditujukan untuk pengolahan data yang berat, mini PC ini dirancang untuk kesiapan penggunaan sepanjang waktu.

Desain

Model NUC 13 Rugged hadir dalam dua ukuran. Model pertama dengan desain bodi pendek menggunakan prosesor Intel N50 (6 watt), sementara model kedua dengan desain yang lebih tinggi dilengkapi prosesor Intel Atom x7211E dan Atom x7425E (12 watt).

Model dengan desain lebih tinggi dilengkapi sirip pendingin pasif di bagian atas, sementara model bodi pendek tidak memiliki sirip.

Penyimpanan

Spesifikasi ini mencakup dukungan RAM DDR5 hingga 16GB dan opsi penyimpanan yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan pengguna, termasuk slot M.2 2280 untuk PCIe x2 NVMe SSD dan slot M.2 3042 untuk SSD tambahan atau penggunaan lainnya. NUC 13 Rugged juga menyediakan opsi penyimpanan eMMC 64GB.

Konektivitas

Dalam hal konektivitas, NUC 13 Rugged dilengkapi dengan dua port Ethernet 2.5 GbE, kartu nirkabel Intel AX210 yang mendukung WiFi 6E dan Bluetooth 5.2, serta dukungan untuk dua layar 4K dan antena eksternal opsional.

Port yang tersedia mencakup dua USB 3.2 Gen 1 Type-A, dua USB 2.0 Type-A, dua HDMI 2.1, dua RJ45, dan input daya DC, semuanya ditempatkan dengan nyaman di sisi yang sama dengan tombol daya.

Baca Juga:11 Cara Mengganti Notifikasi WhatsApp dengan Lagu Favorit Agar Lebih Unik, Begini Panduan Mudah nya10 Manfaat Daun Kelor Untuk Kesehatan Mulai dari Menurunkan Kolesterol hingga Melawan Kanker, Cek Ulasan Lengkap Nya di Sini

Meskipun rincian harga dan ketersediaan belum diumumkan secara resmi, NUC 13 Rugged kemungkinan akan ditawarkan sebagai produk B2B, dengan pemasaran dilakukan melalui kontak langsung dengan ASUS.

0 Komentar