Mobil Listrik Xiaomi SU7 Diklaim Lebih Unggul dari Tesla dan Porsche

SU7 Mobil Listrik dari Xiaomi di Klaim Lebih Unggul Ketimbang Porsche dan Tesla
SU7 Mobil Listrik dari Xiaomi di Klaim Lebih Unggul Ketimbang Porsche dan Tesla
0 Komentar

Realita Kita – Lei Jun, pendiri Xiaomi, baru-baru ini mengenalkan mobil listrik yang diberi nama SU7, di mana SU merupakan singkatan dari Speed Ultra.

Lei menyatakan bahwa SU7 unggul dalam hal kecepatan pengisian baterai dan percepatan yang lebih tinggi dibanding mobil listrik Tesla maupun Porsche.

SU7 ini kabarnya akan segera dijual dalam beberapa bulan.

Lei Jun menyatakan, “Dengan bekerja keras dalam 15 hingga 20 tahun ke depan, kami akan menjadi salah satu dari lima produsen mobil listrik terbaik, meningkatkan industri otomotif China secara keseluruhan.”

Baca Juga:Penjelasan Triangulation, Spyware iOS Paling Canggih Menurut KasperskyMicrosoft Luncurkan Copilot di iPhone dengan Keunggulan GPT-4, Apa Bedanya Sama ChatGPT?

Xiaomi berambisi menciptakan mobil listrik impian yang sebanding dengan Porsche dan Tesla. SU7 hadir dalam dua versi, satu dengan jangkauan hingga 668 km dan yang lainnya 800 km.

Sebagai perbandingan, Tesla Model S memiliki jangkauan 650 km.

Harga belum diumumkan, mungkin cukup tinggi tetapi sebanding dengan fiturnya, termasuk kemampuan saat musim dingin.

Kemampuan pengisian cepatnya dioptimalkan dalam kondisi suhu rendah, dan teknologinya mampu mengenali rintangan di jalan, termasuk hujan dan salju.

Menurut Realitka.com yang mengutip Reuters pada Selasa (2/1/2024), mobil listrik Xiaomi juga dirancang untuk dapat dikemudikan secara otomatis.

Semua kelebihan ini membuat Lei Jun yakin bahwa produknya akan diminati banyak orang.

“Saya terlibat dalam industri otomotif dengan tujuan untuk memenangkan persaingan,” ujarnya.

Menurutnya, dua prinsip Xiaomi adalah mengembangkan teknologi mobil listrik yang sudah terbukti dan berinvestasi besar dalam penelitian dan pengembangan.

Baca Juga:Pendaftaran Minat Dibuka! Oppo Reno 11 Series Siapkan Bonus Jutaan Rupiah dan Desain Mewah yang Elegan!Misteri iPhone Layar Lipat, Rilis di Tahun 2024 atau Harus Tunggu Hingga 2027?

Xiaomi tidak mengambil pendekatan tradisional dalam pembuatan mobil ini. Mereka mengalokasikan lebih dari 10 kali lipat sumber daya yang biasanya diinvestasikan pada model pertama oleh produsen mobil konvensional. Timnya terdiri dari 3.400 insinyur, dengan anggaran riset dan pengembangan melebihi USD 1,4 miliar.

“Kami menginvestasikan 3.400 insinyur pada model pertama, dan keseluruhan investasi riset dan pengembangan mencapai lebih dari RMB 10 miliar. Jadi, kami menggunakan lebih dari sepuluh kali lipat investasi industri,” ujarnya.

Di sisi lain, Lei mengungkapkan kekhawatirannya tentang potensi kendala produksi dan waktu tunggu yang lama, yang dapat merusak reputasi Xiaomi jika tidak dikelola secara efektif.

0 Komentar