Poco M6 Pro Resmi Masuk di Indonesia, Inovasi Terbaru dalam Seri M dengan Harga Terjangkau

Poco M6 Pro Resmi Masuk di Indonesia/foto via/mi.co,id
Poco M6 Pro Resmi Masuk di Indonesia/foto via/mi.co,id
0 Komentar

REALITAKITAPoco M6 Pro secara resmi telah diperkenalkan di Indonesia pada awal bulan Februari melalui suatu acara yang diadakan di Jakarta pada hari Kamis, tanggal 2 Januari 2024.

Salah satu dari tiga ponsel yang diluncurkan tersebut adalah Poco M6 Pro.

Perangkat ini membawa sejumlah fitur baru dibandingkan dengan seri sebelumnya, termasuk kamera dengan Optical Image Stabilization (OIS), pemindai sidik jari di dalam layar, dan layar AMOLED.

Baca Juga:Cara Cek BLT Rp 600 Ribu Terbaru yang Dibagikan pada Februari 20243 Cara Registrasi Kartu Telkomsel Terbaru dalam Waktu Kurang dari 5 Menit

Dikutip dari KompasTekno pada Jumat 2 Februari 2024 dalam acara peluncuran, Product PR Manager Poco Indonesia, Abee Hakiim, menyatakan bahwa Poco M6 Pro diharapkan menjadi seri terbaik dalam keluarga M, bahkan mungkin menjadi yang terbaik di kelasnya.

Berikut adalah spesifikasi dari smartphone satu ini yang dapat dipertimbangkan.

Spesifikasi Poco M6 Pro

Chipset

Poco M6 Pro ditenagai oleh System-on-Chip Helio G99 Ultra dari MediaTek, dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

Layar

Layar Poco M6 Pro memiliki ukuran 6,67 inci dengan resolusi 2.400 x 1.080 piksel dan refresh rate 120 Hz, dilindungi oleh kaca pelindung Corning Gorilla Glass 5.

Fitur Pendukug

Fitur lainnya termasuk pemindai sidik jari in-display berjenis optical dan touch sampling rate 2.160 Hz yang diklaim memberikan respons cepat saat digunakan untuk bermain game.

Kamera

Terdapat pula punch hole di bagian atas layar yang menampung kamera depan 16 MP, serta tiga kamera belakang dengan resolusi 64 MP (utama), 8 MP (ultra wide), dan 2 MP (makro).

Poco M6 Pro menjadi ponsel pertama dalam seri M yang dilengkapi dengan OIS dan Electronic Image Stabilization (EIS) untuk merekam video, sehingga hasilnya stabil dan halus meskipun saat pengambilan video dalam kondisi bergerak.

Kapasitas Baterai

Baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 67 watt menjadi salah satu keunggulan lainnya.

Baca Juga:Elon Musk mengungkapkan detail tentang kondisi Manusia pertama yang telah menerima implantasi chip otak yang dikembangkannyaMotorola Resmi Rilis Moto G24 Power, Ponsel Murah dengan Baterai 6.000 mAh

Lonektivitas

Poco menegaskan bahwa charger dan kabel yang sesuai akan disertakan dalam paket penjualan.

Fitur tambahan meliputi IR Blaster, headphone jack, Bluetooth 5.2, dan NFC.

Harga

Di pasar Indonesia, Poco M6 Pro ditawarkan dengan harga Rp 2.999.000 (harga jual eceran) dan akan tersedia untuk pembelian mulai tanggal 7 Februari 2024 di Po.co.id dan platform marketplace mitra Poco dengan harga perkenalan Rp 2.799.000. Pilihan warna yang tersedia adalah Hitam dan Biru.

0 Komentar