Laporan terbaru dari Ookla melalui Speedtest Global Index pada Agustus 2024 menempatkan Indonesia di peringkat 83 dari 111 negara untuk kecepatan internet mobile dengan rata-rata 29,40 Mbps. Dalam kategori ini, Indonesia berada di atas Kamboja dan Laos, namun masih kalah dari negara-negara Asia Tenggara lainnya yang memiliki koneksi lebih cepat.
Untuk kategori internet fixed broadband, Indonesia berada di peringkat 119 dari 161 negara, dengan kecepatan rata-rata 32,06 Mbps. Kecepatan ini masih berada di bawah negara-negara tetangga seperti Laos, Kamboja, Brunei Darussalam, Filipina, Malaysia, Thailand, hingga Singapura.