Fitur Gaya Fotografi memungkinkan pengguna mengekspresikan diri dengan mempersonalisasi foto mereka secara langsung, menyesuaikan warna, sorotan, dan bayangan. Gaya ini berbeda dari filter karena dapat mempertahankan warna alami kulit pengguna.
Salah satu peningkatan terbesar terletak pada dapur pacu. iPhone 16 dan iPhone 16 Plus didukung oleh chip A18, yang dikembangkan dengan teknologi 3-nanometer generasi kedua.
Chip ini memungkinkan performa grafis yang canggih, fitur fotografi komputasi yang kuat, dan mempercepat Apple Intelligence. Neural Engine 16-core yang diperbarui mampu menjalankan model machine learning (ML) hingga dua kali lebih cepat dibandingkan chip A16 Bionic.
Baca Juga:Acer Merilis Tablet Android Terbaru, Iconia X12Samsung Z Fold 5 & Flip 5 Turun Harga, Bakal Dapat Fitur Baru Galaxy AI
CPU 6-core juga 30% lebih cepat dibandingkan chip A16 Bionic, dengan konsumsi daya 30% lebih rendah. GPU 5-core memberikan kinerja 40% lebih cepat dan 35% lebih efisien dibandingkan A16 Bionic, dengan dukungan ray tracing berbasis perangkat keras, memungkinkan game berjalan dengan kecepatan frame lima kali lebih tinggi.
Kedua model ini juga mendukung game AAA yang sebelumnya hanya tersedia di iPhone 15 Pro, termasuk judul-judul baru seperti *Honor of Kings: World* dengan mode ultra grafis yang dioptimalkan untuk iPhone 16.
Mode Game pada iOS 18 memberikan frame rate yang lebih stabil serta respons yang lebih cepat untuk perangkat seperti AirPods dan pengontrol game. Desain internal baru perangkat, bersama dengan efisiensi chip A18, memberikan performa yang 30% lebih tinggi untuk bermain game.
Harga
iPhone 16 dan iPhone 16 Plus tersedia dalam pilihan warna ultramarine, teal, pink, putih, dan hitam. Perangkat ini mulai bisa dipesan pada 13 September di 58 negara dan akan tersedia di toko mulai 20 September. Untuk pasar Indonesia, jadwal rilis belum diumumkan oleh Apple.
Berikut adalah harga di AS:
- iPhone 16 128GB: USD 799 (Rp 12,2 juta)
- iPhone 16 256GB: USD 899 (Rp 13,8 juta)
- iPhone 16 512GB: USD 1.099 (Rp 16,8 juta)
- iPhone 16 Plus 128GB: USD 899 (Rp 13,8 juta)
- iPhone 16 Plus 256GB: USD 999 (Rp 16,3 juta)
- iPhone 16 Plus 512GB: USD 1.199 (Rp 18,4 juta)
Apple secara resmi memperkenalkan seri iPhone 16 pada Apple Event. iPhone 16 dan iPhone 16 Plus menghadirkan perubahan pada kamera, sedangkan iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max tetap mempertahankan desain serupa namun dengan peningkatan spesifikasi yang lebih tangguh.