Samsung A06 Ponsel 1 Jutaan yang Bisa Blokir APK WhatsApp Berbahaya!

Samsung A06 Ponsel 1 Jutaan yang Bisa Blokir APK WhatsApp Berbahaya!
Samsung A06 Ponsel 1 Jutaan yang Bisa Blokir APK WhatsApp Berbahaya. (screenshot @samsung.com)
0 Komentar

Pada bagian belakang, terdapat kamera utama 50 MP dan sensor depth 2 MP, sedangkan kamera depan beresolusi 8 MP.

Galaxy A06 dilengkapi baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 25W, di mana pengisian daya hingga 50% hanya memerlukan waktu 30 menit.

Samsung juga menyertakan fitur Dual Mic yang membantu saat melakukan panggilan telepon, dengan fungsi noise cancellation yang memblokir suara dari luar sehingga percakapan tetap jernih. Selain itu, terdapat sensor sidik jari di samping untuk memudahkan penguncian ponsel.

Baca Juga:Gree Hadirkan 4 Produk Teknologi Tinggi untuk Gaya Hidup SehatAndroid 15 Resmi Diluncurkan, Berikut Daftar Ponsel yang Akan Mendapatkannya

Berbeda dengan seri sebelumnya, Galaxy A06 hadir dengan One UI 6.1. Versi lengkap One UI ini memungkinkan pengguna untuk menikmati berbagai fitur, seperti kustomisasi layar dan pengoptimalan daya baterai.

Samsung menjanjikan bahwa pengguna Galaxy A06 akan mendapatkan pembaruan OS sebanyak dua kali, serta pembaruan keamanan selama empat tahun, memberikan ketenangan bagi pengguna untuk pemakaian jangka panjang.

Galaxy A06 hadir dalam dua pilihan warna, yaitu Blue Black dan Light Blue, dengan harga sebagai berikut:

– Galaxy A06 4/64 GB: Rp 1.549.000

– Galaxy A06 4/128 GB: Rp 1.799.000

“Setelah flash sale, kami berencana menaikkan harga. Namun, setelah mempertimbangkan kembali serta melihat antusiasme yang besar, Samsung memutuskan untuk menjual Galaxy A06 dengan harga Rp 1.499.000 untuk varian 4/64GB dan Rp 1.699.000 untuk varian 4/128GB. Jadi, kami masih mempertahankan harga flash sale,” jelas Ricky.

“Setiap pembelian Galaxy A06 juga disertai bonus senilai Rp 575.000, termasuk adaptor charger, paket data 36 GB untuk 12 bulan, serta akses YouTube Premium selama dua bulan,” tutupnya.

0 Komentar