REALITAKITA – Untuk para gamers yang sedang bingung untuk mencari game balap mobile yang seru untuk dimainkan di Tahun 2024, jangan hawatir, kami disini telah Merekomendasikan Game – Game balap Mobile yang seru dan mengasyikan tersebut.
Oleh karena itu, untuk melihat apa saja Game balap mobile paling mengasyikan itu, yuk simak ulasannya yang tealh kami terapkan dari berbagai sumber sebagai berikut.
Industri permainan balap telah menjadi salah satu genre yang paling diminati di dunia hiburan, terutama dalam ranah permainan mobile.
Baca Juga:Biaya Produksi Game Indonesia Capai Puluhan Miliar, Berapa Pendapatannya?Xiaomi TV A dan A Pro saat ini dapat diperoleh dalam opsi ukuran 32 inci
Dengan kemajuan teknologi, kualitas grafis dan gameplay dari permainan-permainan balap ini semakin mengesankan. Bagi para penggemar genre balap, meskipun tanpa memiliki akses ke PC, kini mereka dapat menikmatinya melalui perangkat Android.
Di bawah ini, terdapat beberapa rekomendasi permainan balap terbaik untuk perangkat Android di tahun 2024:
Rekomendasi 20 Game Balap Mobile Paling Mengasyikkan Tahun 2024
1. Asphalt 9: Legends
Asphalt 9: Legends dikenal dengan gameplay yang mendebarkan dan koleksi mobil yang mengesankan.
Dalam permainan ini, pemain dapat memilih dari berbagai mobil mewah seperti Ferrari, Porsche, Lamborghini, dan lainnya. T
erdapat lebih dari 185 trek balap dan beragam event di 13 lokasi dunia yang membuat pengalaman balap semakin menarik. Selain itu, terdapat lebih dari 900 event solo karier yang dapat diikuti.
2. Real Racing 3
Real Racing 3 menawarkan simulasi balap yang sangat realistis dengan lebih dari 25 mobil dari berbagai merek terkenal seperti Chevrolet, Audi, Bugatti, dan lainnya.
Grafis yang memukau dan 40 sirkuit balap di 19 lokasi berbeda di seluruh dunia meningkatkan kedalaman pengalaman bermain.
Baca Juga:Perpres 19/2024 Menguak Tantangan dan Solusi Industri Game NasionalWhatsApp Menonaktifkan Kemampuan Tangkapan Layar Foto Profil, Ini Penjelasannya
3. GRID Autosport
GRID Autosport adalah permainan berbayar yang menampilkan ratusan mobil dan sirkuit untuk pengalaman balap yang realistis. Dengan grafis fantastis dan kontrol yang responsif, permainan ini menjadi favorit bagi para penggemar balap.
Selain itu, GRID Autosport mendukung input dari kontroler PS5 DualSense dan Xbox Series X|S untuk meningkatkan pengalaman bermain.
4. Need for Speed No Limits
Need for Speed No Limits menawarkan pengalaman balap yang seru di mana pemain berpartisipasi dalam balapan untuk mendapatkan uang dan reputasi di arena balap.