Realita Kita – Rencananya, Apple akan meluncurkan seri iPhone 16 pada musim gugur tahun ini. Meskipun masih beberapa bulan lagi, bocoran terkait ponsel terbaru tersebut telah mulai mencuat.
Informasi terbaru ini diperoleh dari MacRumors yang memperlihatkan gambaran iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max. Meskipun gambar ini didasarkan pada desain internal Apple, kemungkinan besar desain akhirnya akan mengalami perubahan.
Bocoran Desain iPhone 16 Pro
Pada pandangan awal, iPhone 16 Pro dan 16 Pro Max tampak serupa dengan pendahulunya. Keduanya masih mempertahankan desain curved edge yang sedikit melengkung dengan rangka titanium Grade 5.
Baca Juga:Cara Bikin NPWP Online untuk Pribadi dan PersyaratannyaRevolusi HarmonyOS, Ancaman Serius Huawei ke Dominasi iOS Apple di China
Namun, menurut MacRumors, iPhone 16Pro dan 16 Pro Max akan memiliki layar yang lebih besar. Ukuran layar iPhone 16Pro akan mencapai 6,3 inci, sementara iPhone 16 Pro Max akan hadir dengan layar berukuran 6,9 inci.
Sebagai perbandingan, iPhone 15 Pro memiliki layar 6,1 inci, dan iPhone 15 Pro Max dengan layar diagonal sebesar 6,7 inci. MacRumors berspekulasi bahwa Apple melakukan peningkatan ukuran layar, khususnya pada 16 Pro Max, untuk menyesuaikan kamera zoom periskop.
Kabarnya, 16 Pro akan mendapatkan peningkatan pada kamera periskop dengan zoom 5x, sebuah fitur yang sebelumnya hanya terdapat pada iPhone 15 Pro Max. Kamera ultrawide pada iPhone 16 Pro dan 16 Pro Max juga dikabarkan akan ditingkatkan menjadi 48 MP.
Selain peningkatan ukuran layar, iPhone 16 Pro dan 16 Pro Max juga akan dilengkapi dengan satu tombol baru yang menjadi misterius. Tombol yang disebut-sebut bernama ‘Capture Button’ ini merupakan tombol kapasitif, sehingga berbeda dengan tombol lainnya pada iPhone.
Gambaran dari MacRumors menunjukkan bahwa tombol tersebut akan ditempatkan di sisi kanan ponsel, tepat di bawah tombol power. Untuk memberi tempat pada tombol baru tersebut, antena mmWave untuk versi iPhone di Amerika Serikat harus dipindahkan ke sisi kiri.
Capture Button dikatakan akan berfungsi sebagai tombol pintas untuk membuka aplikasi kamera. Karena desainnya berbentuk kapasitif, tombol ini akan ditempatkan sejajar dengan permukaan samping 16 Pro dan tidak menonjol seperti tombol volume dan power.