2 Cara Maketin Pulsa Telkomsel Menjadi Kuota Internet, Dengan Mudah Dan Cepat!

Cara Maketin Pulsa Telkomsel Lewat *363# atau Lewat MyTelkomsel
Cara Maketin Pulsa Telkomsel Lewat *363# atau Lewat MyTelkomsel
0 Komentar

Realita Kita – Terdapat beberapa cara maketin pulsa Telkomsel menjadi kuota internet sehingga memungkinkan kamu berselancar di dunia maya.

Sebagai salah satu penyedia layanan telekomunikasi terbesar di Indonesia, Telkomsel tidak hanya dikenal karena cakupan sinyalnya yang merata, tetapi juga karena berbagai layanan yang bermanfaat bagi pengguna, termasuk layanan internet.

Meskipun ada berbagai cara untuk menggunakan internet dengan nomor Telkomsel, seperti mengonversi pulsa menjadi kuota atau membeli pulsa melalui e-commerce dan e-wallet.

Baca Juga:3 Cara Mendaftar Kartu Telkomsel, Dengan Cepat dan Mudah!Nubia Z60 Ultra, Kombinasi Spek Mengerikan dan Harga yang Terjankau!

Pada kesempatan ini, Realitakita.com akan berbagi panduan tentang cara mengonversi pulsa Telkomsel menjadi kuota internet unlimited melalui USSD dan aplikasi MyTelkomsel.

1. Cara Maketin Pulsa Telkomsel Melalui *363#

Cara paling sederhana adalah melalui *363#. Pastikan terlebih dahulu bahwa pulsa Anda mencukupi untuk dikonversi menjadi kuota data.

Berikut adalah langkah-langkah untuk mengonversi pulsa Telkomsel menjadi kuota internet:

  1. Buka menu panggilan di ponsel Anda dan masukkan *363#, lalu tekan tombol ‘Call’.
  2. Anda akan melihat daftar kuota internet yang tersedia. Pilih kuota yang diinginkan.
  3. Pilih salah satu paket internet yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
  4. Ikuti petunjuk yang muncul di layar ponsel Anda dan pastikan pulsa mencukupi.
  5. Tunggu SMS notifikasi yang mengonfirmasi pembelian paket internet.
2. Cara Maketin Pulsa Telkomsel Melalui Aplikasi MyTelkomsel

Cara maketin pulsa Telkomsel Alternatif lain adalah dengan memakai aplikasi MyTelkomsel, yang dapat di download secara gratis dari Google Play Store dan App Store.

  1. Buka aplikasi MyTelkomsel dan masuk menggunakan nomor Telkomsel Anda.
  2. Verifikasi identitas Anda dengan mengklik link yang dikirim lewat SMS.
  3. Pada menu utama, pilih opsi ‘Beli’.
  4. Lihat berbagai pilihan paket internet yang tersedia dan pilih yang diinginkan.
  5. Pilih metode pembayaran dengan pulsa, pastikan pulsa mencukupi, dan lakukan pembayaran.
  6. Tunggu notifikasi SMS yang mengkonfirmasi aktivasi paket internet.
Daftar Paket Internet Telkomsel

Berikut adalah beberapa paket internet Telkomsel yang dapat kamu beli menggunakan pulsa, yang diambil dari laman resmi Telkomsel:

  1. Combo Sakti Rp 88.000,- (masa aktif 30 hari): Kuota 15 GB (Tiktok, SosChat, Games, Music), kuota utama 20 GB, bonus nelpon 150 menit, 400 SMS, Prime Video 30 hari, dan 1 voucher.
  2. Combo Sakti Rp 114.000,- (masa aktif 30 hari): Kuota 20 GB (Tiktok, SosChat, Games, Music), kuota utama 28 GB, bonus nelpon 150 menit, 400 SMS, Prime Video 30 hari, 1 voucher, dan WeTV Mobile 30 hari.
  3. Super Seru Berlangganan Viu+WeTV+Prime Rp 110.000,- (masa aktif 28 hari): Kuota utama 50 GB, Prime Video Mobile 30 hari, Viu 30 hari, dan WeTV 30 hari.
0 Komentar